Jenis-jenis Mesin Genset yang ada di Indonesia – Genset Diesel Solusinya!

fungsi genset dalam kehidupan - Frans Diesel Power
Fungsi Dan Kegunaan Genset Dalam Kehidupan
November 25, 2022
waktu tepat menggunakan genset dan tips genset tetap prima - Frans Diesel Power
Waktu Tepat Menggunakan Genset dan Tips Singkat Agar Genset Tetap Prima!
Januari 5, 2023
jenis mesin genset yang ada di indonesia

Genset merupakan kepanjangan dari generator set yang biasa digunakan sebagai solusi pada saat terjadi pemadaman listrik atau black out. Selain itu, genset juga biasa digunakan pada acara tertentu untuk menyuplai listrik. Tidak sedikit juga pemilik usaha bisnis menggunakan genset agar operasional bisnis tetap berjalan meski listrik PLN sedang padam terutama kuliner dan restoran.

Baca juga : Fungsi dan Kegunaan Genset Dalam Kehidupan

Seiring perkembangan zaman, genset dirancang untuk membantu Anda membangkitkan kebutuhan tenaga listrik. Dengan kata lain, banyak inovasi yang baru mengenai teknologi genset yang dibuat seiring perkembangan yang ada. Oleh karena itu, banyak jenis genset yang dibuat untuk memaksimalkan kinerja genset.

Jenis-jenis Genset

Saat ini, sudah ada banyak sekali inovasi baru mengenai teknologi genset yang dapat Anda pilih dan gunakan. Inilah beberapa jenis genset yang umum digunakan.

  • Genset Gas

Seperti namanya, mesin genset gas menggunakan bahan bakar gas seperti LPG (Liquid Petroleum Gas) dan CNG (Compressed Natural Gas) yang dapat digunakan. Dibandingkan dengan generator bensin dan diesel, generator bertenaga gas akan menghasilkan emisi yang jauh lebih rendah karena harganya lebih mahal sehingga kurang diminati.

  • Genset Bensin

Berbeda dengan jenis lainnya, genset ini menggunakan bensin sebagai bahan bakarnya. Menjadi salah satu jenis genset yang banyak digunakan oleh berbagai kalangan baik rumah atau industri. Umumnya menghasilkan daya listrik yang cukup besar dan tidak memerlukan biaya perawatan yang besar. Dengan kapasitas sebesar 1000 watt, harga yang relatif murah dan suara yang dihasilkan tidak terlalu bising membuat genset jenis ini banyak diminati.

  • Genset Model Standby

Jika pada genset biasanya membutuhkan waktu sekitar 5 hingga 10 detik untuk menyala maka genset model standby dapat menyala secara instan saat listrik terputus. Generator standby umumnya memiliki ukuran yang lebih ringkas dan tidak memerlukan ruang yang besar untuk menyimpannya. Kekurangan dari generator model standby ialah harganya yang relatif mahal.

  • Genset Teknologi Inverter

Dibalik harganya yang cukup mahal maka genset teknologi inverter mampu untuk menghasilkan daya listrik dalam tiga fase dan mengalirkan listrik secara stabil. Generator ini menghasilkan arus AC dalam frekuensi tinggi yang mampu mengubahnya menjadi arus DC yang akhirnya dibalik kembali menjadi arus AC dalam frekuensi rendah. Genset jenis ini sangat cocok apabila digunakan pada alat-alat elektronik yang sensitif seperti kulkas, chiller box hingga komputer agar tetap mendapatkan pasokan daya yang stabil.

  • Genset Portable

Genset jenis ini bersifat portable atau mudah dibawa dan dipindahkan karena memiliki ukuran yang cenderung lebih kecil dan tidak terlalu membutuhkan ruang yang besar untuk penyimpanannya. Ukuran genset yang cenderung kecil dan mudah dibawa kemana saja menjadikan genset ini sering dibawa untuk keperluan outdoor seperti piknik atau bisnis kuliner. Namun demikian, kemampuan untuk menghasilkan daya listrik sangat terbatas dan hanya bisa digunakan untuk peralatan elektronik yang memiliki daya rendah seperti telepon genggam, lampu darurat hingga laptop.

  • Genset Tenaga Surya

Genset tenaga surya tidak membutuhkan bahan bakar seperti bensin ataupun solar yang digunakan. Daya dari generator ini sepenuhnya dihasilkan dari cahaya matahari yang ditangkap oleh panel surya. Meskipun daya listrik yang dihasilkan sangat terbatas tetapi Anda masih bisa menggunakan genset bertenaga surya untuk mengisi daya smartphone ataupun lampu darurat.

  • Genset Diesel

Genset diesel atau biasa disebut sebagai genset solar karena menggunakan bahan bakar diesel agar dapat beroperasi. Genset ini paling banyak digunakan dan termasuk jenis genset yang paling sering dijual. Biasanya genset bahan bakar diesel menghasilkan energi sebesar 5000 watt atau 5 kw hingga 2.000.000 watt. Genset jenis ini ada yang memiliki 2 silinder sampai 16 silinder dengan harga yang bervariasi tergantung dari kapasitas genset.

Kelebihan dari generator diesel ialah output daya yang dihasilkan, biasanya jauh lebih besar dibandingkan dengan generator lainnya. Kekurangan dari genset diesel ialah suara yang dihasilkan jauh lebih berisik daripada generator lain. Namun, jika Anda tidak ingin terlalu bising maka dapat menggunakan jenis genset silent.

Cara Merawat Genset Agar Tahan Lama

Sama seperti kendaraan bermotor, genset perlu dirawat agar memiliki usia pakai yang panjang. Pemeliharaan genset ada dalam 3 tahapan yakni mingguan, bulanan dan tahunan yang dapat Anda baca lebih lengkapnya di sini. Berikut ini sedikit tips merawat genset agar tahan untuk digunakan dalam waktu yang lama :

  • Genset perlu dinyalakan secara berkala agar setiap komponen di dalamnya bergerak dan tidak rusak. Usahakan untuk menyalakan generator selama kurang lebih 15 hingga 20 menit setiap minggunya.
  • Ada beberapa jenis genset yang menggunakan oli seperti kendaraan bermotor maka selalu cek kondisi oli yang ada di dalam genset dan gantilah oli secara berkala.
  • Periksa kondisi busi dari generator, apabila dalam kondisi yang baik maka akan membuat generator lebih mudah untuk dinyalakan.

Cara Pengoperasian Genset

Bagi Anda yang merasa awam dengan kinerja genset, maka Anda dapat mempelajarinya terlebih dahulu cara pengoperasian genset dalam keadaan normal ataupun gangguan. Selain itu, Anda juga bisa langsung menanyakan pada pihak distributor ataupun penjual genset karena umumnya pada awal pembelian akan diberi tahu cara pengoperasian genset dengan benar.

Tips Memilih Genset yang Sesuai Kebutuhan

Sebagai kebutuhan yang dianggap krusial maka pemilihan genset perlu diperhatikan agar dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan. Ada banyak merek genset yang bermunculan yang membuat bingung dalam memilih genset yang sesuai kebutuhan dan budget. Anda dapat membaca beberapa tips untuk memilih genset pada artikel yang telah kami buat sebelumnya, klik di sini.

Distributor Genset Diesel Terbesar di Kalimantan

Jika Anda sudah menemukan genset yang tepat untuk kebutuhan Anda dan pilihannya jatuh kepada genset diesel maka Anda dapat menggunakan genset diesel yang kami jual seperti Yanmar, Cummins, Perkins, Lovol, Isuzu, Fdiesel dan banyak lainnya. Baca juga : Merek-merek genset diesel terbaik Indonesia update 2022. Kami akan memberikan penawaran harga terbaik khusus untuk Anda. Segera hubungi kami untuk kebutuhan genset Anda dan dapatkan genset berkualitas sekarang juga!

Hubungi Kami

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Call